Data Kunjungan Wisman ke Sumut Bulan Maret 2024

DELFMRADIO.CO.ID

Data Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat wisatawan mancanegara (wisman) yang berkunjung ke Sumatera Utara (Sumut) pada Maret 2024 jumlahnya ada 15.155 wisman. Ketimbang bulan Februari 2024, angkanya terlihat turun 38,81 persen dari sebelumnya 24.766 wisman.

“Jumlah kunjungan wisman pada bulan Maret ini tercatat ada 15.155 kunjungan, ada penurunan ketimbang bulan sebelumnya. Pasca Covid, ini momen yang tinggi saat bulan Februari, kalau bulan Maret ini turun 38,8 persen,” ungkap Kepala BPS Sumut Nurul Hasanuddin, mengutip detik.com.

Baca juga | Lirik Fortnight Taylor Swift Lengkap dengan Terjemahannya

Menurutnya, sumbangsih penurunan drastis berasal dari wisman asal Malaysia yang angkanya hanya 53,71 persen atau sebesar 6.067 orang, turun dari 13.106 orang pada Februari 2024. Namun begitu, Malaysia masih menguasai kunjungan wisman ke Sumut dengan persentase 40,03 persen.

Persentase kunjungan terbesar berikutnya yakni Singapura 8,50 persen, Tiongkok 4,21 persen, Jerman 3,39 persen, Australia 2,15 persen dan Amerika Serikat 2,02 persen. Kemudian, Inggris 1,97 persen, Belanda 1,91 persen, India 1,73 persen dan Prancis 1,65 persen.

Adapun jumlah wisman dari sepuluh negara tersebut adalah 67,56 persen dari total kedatangan wisman di Sumatera Utara.

Di sisi lainnya, Nurul menyebutkan kabar baik terkait adanya kenaikan kunjungan wisman dari beberapa negara lain ke Sumut. Mereka berasal dari Australia naik 21,19 persen, dan Jerman naik 20,94 persen.

Seterusnya, ada pula kenaikan wisman dari Amerika Serikat sebesar 9,29 persen, dari Inggris naik 5,30 persen, dan Singapura nsik sebesar 4,63 persen.

(RMN)

Leave a Comment.