Si Jago Merah Kembali Lalap Pasar Tradisional Tarutung

DELFMRADIO.CO.ID

Si jago merah kembali melalap habis pasar tradisional di Kabupaten Tarutung, Minggu, 7 April 2024 sekira pukul 21.30 WIB. Pemadam kebakaran baru bisa memadamkan dini hari tadi sekira pukul 02.15 WIB.

“Untuk bisa memadamkan api, empat unit mobil Damkar Pemkab Taput hadir, satu unit water canon dari Polres Taput, satu mobil Damkar Pemkab Toba, satu mobil mobil Damkar Pemkab Humbahas dan satu mobil PDAM Taput,” jelas Kasi Humas Polres Taput Aiptu Walpon Baringbing mengutip detik.com.

Baca juga | Hanya Kendaraan Golongan I, Tol Tebing-Sinaksak Buka Gratis 4-16 April 2024

Pemadam mengaku kesulitan menjinakkan api karena bangunan pasar termasuk bangunan lama yang terbuat dari bahan mudah terbakar seperti kayu. Kondisi angin yang cukup kencang juga membuat kobaran api makin membara.

Data sementara, terang Walpon, terdapat 198 kios dan 200 unit lapak pedagang beserta isinya yang habis terbakar dengan kerugian mencapai ratusan juta rupiah. Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut.

Sebagai informasi, pasar tradisional Tarutung sudah empat kali mengalami kebakaran rentang waktu 2017-2024. Dari berbagai sumber, diketahui, kebakaran serupa pernah terjadi pada Mei 2017, Agustus 2019, Mei 2023 dan April 2024.

(RMN)

Leave a Comment.