Ini Keren Euy! Warga Toba Bisa Beli Sembako Bayar Pakai Sampah

DELFMRADIO.co.id – TOBA

Tepat di hari Rabu tanggal 18 Mei 2022, Bank Sampah Tarhilala yang berada di Kabupaten Toba bakal mengadakan kegiatan yang sangat menarik. Kegiatannya adalah bazar sembako murah yang pembayarannya menggunakan sampah terpilah, tidak boleh dengan uang tunai.

Kegiatan ini terealisasi berkat kerja sama Bank sampah Tarhilala dengan Pemerintah Kabupaten Toba serta kolaborasi dengan Del FM Radio. Adapun tujuannya adalah untuk menggaet warga Toba agar makin berminat membudayakan kebersihan dan berupaya mengurangi sampah.

Baca juga || Resmi! Bank Sampah Tarhilala di Balige Kini Mulai Dioperasikan

Untuk mendapatkan sembako, masyarakat bisa menukarkan sampah non-organik yang sudah terpilah-pilah dan bersih. Jenis sampah non-organik tersebut bisa berupa sampah plastik seperti bekas botol minuman, kardus ataupun kertas, besi dan sebagainya.

Penukaran sampah-sampah tersebut berlangsung di Kantor Camat Laguboti mulai pukul 08.00 wib.

Petugas akan menerima pengantaran sampah, kemudian menimbang beratnya. Kemudian, petugas akan mengkonversikan timbangan dalam bentuk rupiah untuk membeli sembako harga murah itu.

Baca juga: Timbunan Sampah di Kabupaten Toba Capai 85,4 Ton Per Hari

Untuk panduan, berikut rincian harga sembako yang tersedia di lokasi tersebut:

  1. Telur 1 papan seharga Rp 23.000
  2. Minyak goreng 1 Liter seharga Rp 11.000
  3. Gula Pasir seharga Rp 7.500, serta
  4. Beras 5 kg seharga Rp 30.000

Jangan terlambat, kegiatan beli sembako bayar pakai sampah ini berlangsung mulai pukul 08.00 pagi sampai dengan selesai. Jadi pastikan kamu ikutan. (RMN)

Leave a Comment.