Yayasan Del Buka Taman Kanak- Kanak di Toba, Namanya Sekolah Kasih!

DELFMRADIO.co.id – TOBA

Setelah kampus dan SMA, Yayasan Del kini membuka sekolah Taman Kanak-Kanak (TK) di Sitoluama, Kabupaten Toba. TK bernama Kasih ini nantinya akan menggunakan strategi pembelajaran play and learning yang fun serta kreatif.

Artinya, anak-anak akan merasakan secara seimbang saat untuk belajar dan bermain.

Baca juga: Babak Kualifikasi Pon XXI Cabor Ski Air Pada 4-9 Juli 2023 di Toba, Ini Rundown Acaranya!

Baca juga: Fakultas Vokasi IT Del Buat Pameran Teknologi Karya Mahasiswa

Sekolah Kasih sudah diperlengkapi dengan berbagai fasilitas yang aman untuk anak anak. Termasuk area bermain anak yang luas dan nyaman.

Selain itu, juga tersedia fasilitas untuk mendukung pembelajaran seperti alat peraga (teaching act) serta Smart TV untuk sarana belajar bahasa Inggris, seperti Listening, Speaking, & Vocabulary.

Sebagai awal, TK Kasih membuka 3 kelas saja. Mulai dari Nursery-Pre-school untuk anak usia 3-4 tahun, Kindergarten 1 untuk anak usia 4-5 tahun, dan Kindergarten 2 untuk anak usia 5-6 tahun.

Pendaftaran TK Kasih berlangsung mulai tanggal 5-16 Juli 2023. Syaratnya, membawa photocopy akte lahir sebanyak 2 lembar, photocopy Kartu Keluarga 2 lembar, dan Pas foto 3×4 dengan background merah.

Mulai Rabu, 5 Juli 2023, berkas pendaftaran sudah dapat diserahkan ke lokasi sekolah di Gedung Serba Guna Yayasan Del. Pendaftaran mulai buka pada pukul 08.00- 16.00 wib.

Biaya Pendaftaran

Terkait biaya pendaftaran, TK Kasih mematok biaya Rp 100.000 untuk semua kelas. Sementara, uang pembangunan untuk semua kelas adalah sebesar Rp. 1.000.000 setiap tahunnya.

Penawaran khusus bagi siswa yang mendaftar pada tanggal 5 -10 Juli, TK Kasih memberikan diskon sebesar 50 persen saja. Jadi pembayarannya hanya Rp 500.000 saja.

Baca juga: Erick Thohir Sidabutar Dukung Pesta Parna Indonesia di Samosir, 6-8 Juli 2023!

Selain itu, ada pula tambahan biaya untuk kegiatan dan sekolah sebesar Rp 600.000 per semesternya.

Namun ada yang spesial, tahun ini, Yayasan Del masih memberikan potongan khusus untuk uang sekolah yaitu sebesar 40 persen. Jadi untuk kelas Nursery seharusnya Rp. 500.000 menjadi Rp 300.000 dan Kindergarten 1 & 2 seharusnya Rp 600.000 menjadi Rp 360.000.

Leave a Comment.