Usung Puskesmas Easy, Kapus Tandang Buhit Balige Juara I PKA

Kepala Puskesmas Tandang Buhit Balige, Kecamatan Balige, Kabupaten Toba, dr Freddi Seventry Sibarani menyabet gelar juara I dari seluruh peserta Pelatihan Kepemimpinan Administrator (PKA) angkatan I tahun 2021 dan juara III inovasi dalam implementasi aksi perubahan di lingkungan kerja puskesmas. Pada PKA ini, ia mengusung program Puskesmas Easy.

Terkait hal ini, dr Freddi Seventry Sibarani menuturkan bahwa peserta PKA berjumlah 40 orang dari seluruh Indonesia.

“Diklat PIM 3/ PKA Angkatan I tahun 2021 BPSDM Kemendagri RI dimulai sejak 15 Februari hingga 11 Juni 2021. Peserta dari provinsi/kabupaten/kota seluruh indonesia berjumlah 40 orang,” ujarnya saat dikonfirmasi pada Senin (14/6/2021).

“Dari Toba ada dua orang yakni saya sendiri dan Lahsa Simanullang. Kegiatan tatap muka di BPSDM Kemendagri Kalibata, Jakarta sejak tanggal 6 Juni 2021 dengan kegiatan Implementasi Aksi Perubahan Kinerja Organisasi dengan berbagai Inovasi yg dinilai langsung oleh BPSDM Kemendagri. Penutupan kegiatan dirangkai dengan pengumuman para juara di BPSDM Kemendagri Jakarta” pungkasnya.

Lebih lanjut, ia menuturkan apa yang menjadi hasil pertemuan dan peringkat yang ia sabet dalam diklat tersebut.

“Hasil yang kita peroleh berupa Juara I peserta PKA angkatan I tahun 2021 dan Juara III inovasi dalam Implementasi Aksi Perubahan Organisasi dilingkungan kerja Puskesmas Tandang Buhit dengan inovasi yang kita kembangkan,” terangnya.

Ia menguraikan bahwa pihaknya telah mencanangkan program “Puskesmas Easy”. Dan program ini yang kemudian ia sampaikan saat diklat hingga ia mendapat gelar juara di kancah nasional.

“Yang kita kembangkan adalah digitalisasi Rekam Medik yang terintegrasi mulai dari registrasi hingga pasien pulang dari puskesmas. Upaya ini tentu memudahkan pelayanan kesehatan sekaligus efisiensi kinerja organisasi. A

Bangganya lagi, aplikasi yang digunakan oleh puskesmas ini dirancang oleh programer, alumni Institut Teknologi Del yakni Aristoni Silalahi.

Good job!

Sumber: infopublik.id

 

Leave a Comment.