delfmupdate

Yeay! Kemendikbud Bakal Lanjutkan Bantuan Subsidi Internet di 2021

Kabar baik untuk para guru, siswa, dosen dan mahasiswa, tahun 2021 ini pemerintah akan melanjutkan program subsidi kuota internet gratis.

Bantuan subsidi bantuan kuota internet gratis dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) ini diberikan sebagai salah satu cara untuk mendukung kemudahan sistem belajar online

Sekretaris Jenderal Kemendikbud, Ainun Naim menyatakan alasan subsidi kuota internet gratis berlanjut karena sebagian sekolah dan perguruan tinggi masih melakukan Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ).

“Di tahun 2021 alokasi kuota internet ini masih akan dilakukan, namun tentu kita akan berusaha untuk menempuh dengan cara yang lebih baik. Oleh karena itu sekarang sedang kita rumuskan besaran dan juga cakupannya seperti apa,” jelas Ainun lewat kanal Youtube Kemendikbud RI, Selasa (5/12/2020).

Menurut Ainun bantuan subsidi internet dari Kemendikbud selama ini telah menuai respons positif dari banyak pihak. Hal itulah yang melandasi Kemendikbud untuk tetap melanjutkan bantuan kuota internet tersebut. Terlebih lagi masih banyak daerah yang merasa belum siap untuk menggelar pembelajaran secara tatap muka pada 2021 ini sehingga secara daring masih akan dilakukan.

“Jadi hasil evaluasi pemberian kuota internet kepada masyarakat pendidikan itu sangat baik dan termasuk hasil survei pihak ketiga menunjukkan pemanfaatan kuota internet tersebut sangat tinggi,” paparnya.

Bantuan subsidi internet mulai diberikan pada bulan September 2020. Bantuan ini berakhir pada Desember 2020 lalu.

Bantuan dengan anggaran senilai Rp 5,5 triliun itu disebut sudah dirasakan manfaatnya oleh 35,5 juta siswa, guru, mahasiswa, dan dosen di seluruh Indonesia. (RMN)

 

 

RadioDELFM

Recent Posts

Dampak Konsumsi Gorengan Bagi Anak, Ahli: Daya Ingat Turun dan Depresi Tinggi

Berbagai kalangan, dewasa maupun anak-anak, umumnya sangat menggemari makanan yang diolah dengan cara digoreng. Selain…

3 jam ago

Menang Adu Penalti Lawan Korsel, Indonesia ke Semifinal

Indonesia terus mencetak sejarah di Piala Asia U-23 2024. Terbaru, Indonesia sukses menembus semifinal turnamen…

4 jam ago

Catatan BPODT, 30 Ribu Wisatawan Datangi TCR Masa Libur Lebaran 2024

Wisatawan selama masa liburan Idul Fitri 2024, ramai mengunjungi destinasi wisata Toba Caldera Resort (TCR)…

2 hari ago

Bertemu dengan PM Singapura, Menko Luhut: Selalu Bersahabat

Menteri Koordinator Bidang Maritim dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan tampak menggunggah momen pertemuannya…

2 hari ago

KPU Akan Tetapkan Prabowo-Gibran Jadi Presiden-Wapres RI 2024-2029

Komisi Pemilihan Umum (KPU) akan menggelar rapat pleno penetapan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka…

3 hari ago

Masa Jabatan Habis 23 April 2024, Bupati Taput Gelar Perpisahan

Bupati Tapanuli Utara (Taput), DR. Drs. Nikson Nababan, M.Si dan wakilnya, Sarlandy Hutabarat, SH, MM…

4 hari ago