Trip.Ferizy.Com, Situs Baru buat Beli Tiket Online Lintas Ajibata-Ambarita

DELFMRADIO.CO.ID – Toba

Situs pembelian tiket online untuk penyebrangan melalui lintasan pelabuhan Ajibata-Ambarita kini resmi berubah. Jika sebelumnya adalah toba.ferizy.com , per Minggu 6 Agustus 2023 situsnya berganti baru menjadi trip.ferizy.com.

Sekretaris Perusahaan ASDP, Shelvy Arifin mengatakan, perubahan situs tersebut terjadi pasca analisa dan evaluasi terhadap beberapa kendala sistem yang terjadi. Termasuk juga bentuk tanggap atas keluhan pelanggan yang berkaitan dengan operasional dan pelayanan web reservation.

“Sebelumnya, implementasi layanan reservasi online ticketing melalui web reservation Ferizy Toba telah dilakukan sejak 2022 lalu. Namun selanjutnya ASDP telah melakukan analisa dan evaluasi terhadap beberapa kendala sistem yang terjadi termasuk keluhan pelanggan yang berkaitan dengan operasional dan pelayanan web reservation dimaksud sehingga perlu dilakukan perubahan domain pada website toba.ferizy.com,” ujarnya.

Shelvy mengumumkan bahwa pihaknya juga sudah melakukan peningkatan keamanan sistem. Kata dia, ASDP memegang komitmen untuk senantiasa melindungi data pribadi dan transaksi pelanggan menjadi lebih baik.

Selain itu, perubahan domain akses web reservation tersebut juga memberikan lebih banyak fitur dan kemudahan bagi para pengguna jasa. Pembayaran tiket ferry online juga sudah bisa menggunakan berbagai pilihan metode pembayaran seperti Virtual Account Bank dan dompet digital.

Pengguna Jasa Kapal Danau Toba

Menurut data ASDP, angka pengguna jasa yang melakukan penyebrangan di kawasan Danau Toba pada tahun 2022 ada sebanyak 516.956 orang dan 101.786 unit kendaraan. Sedangkan itu periode Januari – Juli 2023, jumlah mencapai angka 332.088 orang dan 66.850 unit kendaraan.

Pelabuhan Ajibata yang terletak di Parapat, Kabupaten Simalungun, memiliki kawasan yang cukup luas. Kisarannya mencapai luas lahan 10.448 m2 dengan luas gedung terminal utama 2.155 m2. Gedung terminal sudah memiliki aksesibilitas modern salah yang salah satunya ditandai dengan adanya fasilitas eskalator dan lift.

Sementara itu, Pelabuhan Ambarita memiliki luas 7.000 m2 dengan luas gedung terminal utama 1.540 m2 yang juga sudah memiliki fasilitas eskalator dan lift.

Jadwal Operasi dan Tarif Kapal

Terdapat dua kapal ferry yang beroperasi di lintas Ajibata-Ambarita, namanya Kapal Motor Penumpang (KMP) Ihan Batak dan Pora Pora. Biar memudahkan Teman Del melakukan perjalan, yuk simak jadwal dan tarif penyebrangannya:

Jadwal penyeberangan Ajibata-Ambarita dengan KMP Ihan Batak

1. Senin – Kamis

Ajibata: 07.30 WIB, 10.30 WIB, 13.30 WIB, 16.30 WIB
Ambarita: 09.00 WIB, 12.00 WIB, 15.00 WIB, 18.00 WIB

2. Jumat – Minggu

Ajibata: 07.30 WIB, 10.30 WIB, 13.30 WIB, 16.30 WIB, 19.30 WIB
Ambarita: 09.00 WIB, 12.00 WIB, 15.00 WIB, 18.00 WIB, 21.00 WIB

Baca juga | Gerakan Pembagian 10 Juta Bendera Merah Putih Mulai Berjalan di Toba

Jadwal penyeberangan Ajibata-Ambarita dengan KMP Pora Pora

1. Senin – Kamis

Ajibata: 09.00 WIB, 12.00 WIB, 15.00 WIB, 18.00 WIB
Ambarita: 07.30 WIB, 10.30 WIB, 13.30 WIB, 16.30 WIB

2. Jumat – Minggu

Ajibata: 09.00 WIB, 12.00 WIB, 15.00 WIB, 18.00 WIB, 21.00 WIB
Ambarita: 07.30 WIB, 10.30 WIB, 13.30 WIB, 16.30 WIB, 19.30 WIB

Tarif Penyeberangan Ambarita-Ajibata 2023:


A. Penumpang
• Bayi: Rp 7000

• Dewasa: Rp 10.000

B. Kendaraan
• Golongan I (motor): Rp 15.000
• Golongan II (sepeda motor (< 500cc): Rp 25.000
• Golongan III (sepeda motor (>= 500cc): Rp 50.000
• Golongan IVA (mobil/sedan (<= 5 m): Rp 170.000
• Golongan IVB (mobil barang (<= 5 m): Rp 148.000
• Golongan VA (bus sedang (<= 7 m): Rp 322.000
• Golongan VB (truk sedang (<= 7 m): Rp 258.000
• Golongan VI A (bus besar (<= 10 m): Rp 548.000
• Golongan VIB (truk besar (<= 10 m): Rp 423.000
• Golongan VII (truk trailer (<= 12 m): Rp 532.000
• Golongan VIII (truk trailer (<= 16 m): Rp 787.000
• Golongan IX (truk trailer (> 16 m): Rp 1.172.000

(RMN)

Leave a Comment.