Pilkades Kabupaten Toba: 87 Desa Ikut Nyoblos Pada 19 Oktober 2023 Mendatang!

DELFMRADIO.CO.ID – Toba

Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) di Kabupaten Toba akan berlangsung pada Kamis, 19 Oktober 2023 mendatang. Tercatat, sebanyak 87 desa dari 16 kecamatan di Kabupaten Toba bakal ikut dalam kontestasi politik tersebut.

Bupati Toba Ir. Poltak Sitorus menyuarakan Pilkades agar berjalan damai dan sesuai dengan aturan. Harapnya, jangan ada tebaran kebencian melalui kata-kata yang dapat menimbulkan perpecahan.

“Karena kapan pun di desa itu semua pasti ketemu, berkomunikasi satu sama lain. Jadi jangan karena pilkades ini terjadi perpecahan atau menambah musuh, jadi harus bersahabat. Dengan deklarasi (damai) bersama ini harapan saya kita melaksanakan pilkades ini nantinya dengan damai. Semua kepala desa nantinya harus serius dalam membangun desanya masing-masing,” katanya.

Baca juga | Kain Ulos Karya Merdi Sihombing Tampil di New York Fashion Week 2023

Untuk gambaran, terdapat 233 calon kepala desa yang akan dipilih oleh masyarakat dalam Pilkades tahun ini. Mereka adalah kandidat yang telah memenuhi persyaratan seperti batas usia minimal 25 tahun dengan pendidikan minimal SMP sederajat.

Di sisi lain, guna pengamanan, Kapolres Toba AKBP Taufiq Hidayat Thayeb mengatakan pihaknya telah melakukan edukasi, sosialisasi dan cooling system (sistem pendinginan) pada masyarakat. Pihaknya mencekoki masyarakat dengan sebuah nasihat agar pesta demokrasi mengutamakan kesatuan bukan kebencian seperti yang rentan terjadi.

“Jadi Polres Toba sudah persiapkan pengamanan secara edukasi, sosialisasi dan cooling system. Kita ini sama-sama dari Kabupaten Toba, mari kita jadikan pesta demokrasi ini dengan tidak ada kebencian satu sama lain,” kata Kapolres Toba.

Baca juga | Acungi Jempol! Aksi Bersih-Bersih Lingkungan di Toba: Kolaborasi TNI, Warga dan Pemerintah

Saat hari pecoblosan, kepolisiaan dan TNI akan bahu membahu untuk mengamankan jalannya Pilkades. Kepolisiaan Daerah Sumatera Utara (Poldasu) juga akan mengerahkan bantuan khusus operasional (BKO) untuk memaksimalkan pengamanan.

“Bakal ada juga BKO dari Poldasu, Hari Senin saya akan kapolda untuk memaparkan persiapan pengamanan Pilkades di Kabupaten Toba,” katanya.

(RMN)

Leave a Comment.