Kain Ulos Karya Merdi Sihombing Tampil di New York Fashion Week 2023

Desainer Merdi Sihombing membawa kain ulos tampil dalam ajang New York Fashion Week (NYFW) 2023. Sebuah impian bagi para desainer untuk tampil di kota di Amerika yang terkenal sebagai kiblatnya fashion tersebut.

Menurut Merdi, melalui video wawancaranya di CNN Indonesia, kain ulos awalnya sulit untuk ia bawa. Alasannya karena kain ulos lebih tebal, padahal saat itu adalah musim semi.

“Kain ulos ini kan tebal, nggak mungkin orang pakai saat spring summer. Jadi ada peernya, kita benerin, kita buat benangnya lebih halus, dan jadi ada modifikasi dengan katun juga,” tutur Merdi.

Cerita Dalam Fesyen

Dalam dunia fashion, Merdi berpendapat, orang-orang sedang menyukai hal-hal yang dekat dengan cerita etika, lingkungan dan sosial. Dan cerita itu semua, menurut penjelasan Merdi, ada pada kain tenun ulos itu.

“Jadi isu itu kita angkat, dimana ulos itu yang mengerjakannya perempuan-perempuan jadi dekat dengan masalah sosial. Kain ulos ini juga ramah dengan lingkungan, jadi hal-hal itu menjadi daya tarik tersendiri di luar negeri,” jelasnya.

Desainer kondang ini berpendapat, ulos dengan semua koleksinya membuat dirinya terinspirasi membawa budaya asli Batak ke panggung dunia. Jangan berpikir, kata dia, ulos itu sudah ketinggalan zaman dan kurang kompetitif di dunia modern.

“Kenyataannya tidak demikian,” katanya.

Saat NYFW 2023, Merdi melakukan inovasi dengan menggabungkan pola ulos tradisional yang unik dan pewarnaan alami dengan pola pikir street style. Desainnya terasa segar & bersemangat, yang oleh Merdi Sihombing ia sebut sebagai “GlamEthnic”.

“Kita buat mulai dari warna indigo dan fuchsia yang cantik hingga serat daur ulang yang mengesankan dari sampah plastik di lautan Indonesia,” kata dia terkait fesyen ulos yang ia tampilkan.

Kekuatan Indonesia adalah justru terletak pada fesyen yang bungkusnya adalah budaya. Menurut Merdi, jika semua mengkampanyekan hal tersebut, ia percaya Indonesia menjadi produsen fesyen yang besar.

Gimana Teman Del, apa nii fesyen berbahan ulos yang kamu punya?

(RMN)

Leave a Comment.