delfmupdate

Kabar Baik, Olahraga Akuatik Pra PON XXI Akan Berlaga di Bontean Balige


DELFMRADIO.co.id – TOBA

Usai menjadi tuan rumah F1 Powerboat, kini venue Bontean di Balige, Kabupaten Toba, akan menjadi salah satu lokasi Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Pra PON XXI. Cabang olahraga yang akan berlaga di sana adalah olahraga akuatik seperti Ski Air, Wakeboard dan Wakesurf.

Kabar itu terlontar dari Ketua Umum Persatuan Ski Air dan Wakeboard Indonesia (PB PSAWI), Danny Bostami, melansir dari medaninsider.com (29/3/2023). Sebagaimana nama eventnya, Pra Pon, ajang ini akan menjadi momen penyeleksian bagi para atlet menuju PON 2024 di Aceh-Sumut.

Menurut Danny, rencananya kejurnas Pra PON XXI di Bontean Balige  akan berlangsung pada 2 hingga 9 Juli 2023 mendatang. Sedikitnya, 200 atlet dari 18 provinsi di Indonesia bakal meramaikan kegiatan tersebut.

Baca juga: Perhatian, IT Del Masih Buka Pendaftaran Mahasiswa Baru Hingga 31 Maret 2023

Baca juga: Jalan- Jalan ke Toba Caldera Resort Bareng Keluarga, Astrid Tiar: Keren Banget!

Berikut sejumlah provinsi yang akan ikutan ajang kejurnas Pra PON XXI . Provinsi Banten, DKI Jakarta, Gorontalo, Jawa Timur, Jawa Barat, Kalimantan Selatan, Kalimantan Utara, Riau, Sulawesi Selatan, Sulawesi Utara, Sumatra Selatan, NTB, Maluku, Papua, Kepri, Kalimantan Timur, Bali dan Sumatera Utara.

“Ajang ini untuk memperebutkan 125 tiket  PON  2024,” tukas Danny.

Menurut Dannya, alasan penetapan Danau Toba menjadi lokasi lomba yaitu karena Danau Toba khususnya Kabupaten Toba memiliki potensi yang memadai. Apalagi Danau Toba memiliki perairan yang luas, sehingga memungkinkan bagi atlet untuk melakukan latihan dengan maksimal jelang kompetisi.

“Jadi, harapannya, para atlet dapat memanfaatkan kejuaraan ini sebagai persiapan menempa mental dan fisik,” kata Danny Bostami.

Bupati Toba Ajak Masyarakat Ikut Mendukung

Sementara itu Bupati Toba, Poltak Sitorus sangat mendukung agar event ini digelar di Toba. Mengingat Kabupaten Toba tepatnya Balige sudah sah menjadi tuan rumah event Ski Air PON tahun 2024 mendatang.

“Kami sangat mengapresiasi dan mendukung Kejurnas/Pra PON ini. Ini momen sangat baik bagi kami dalam mempromosikan wisata Danau Toba dan Balige,” kata Poltak Sitorus.

Pengalaman Toba sebagai penyelenggara F1 Powerboat,kata Bupati Toba, menjadi spirit untuk memberikan yang terbaik bagi peserta Kejurnas/ Pra PON kali ini.

“Pemkab Toba siap memfasilitasi segala yang dibutuhkan, juga siap mengatasi kekurangan untuk suksesnya event ini,” ujarnya lagi.

Baca juga: Dikenal Sebagai Boneka Kayu yang Bisa Menari, Ini Cerita Pilu Tentang Sigale Gale

Karena itu, Bupati Toba mengajak masyarakat untuk ikut serta menyukseskan Olahraga Akuatik Pra PON XXI  ini. Dukungan semua pihak penting, agar event ini bisa sukses dan membawa manfaat bagi masyarakat Toba khususnya.

“Sudah tentu partisipasi masyarakat Toba sangat dibutuhkan untuk menyukseskan even ini,” tambahnya.

Sementara bagi Pengprov PSAWI Sumut sendiri, Kejurnas Pra PON XXI akan menjadi momen untuk melihat kekuatan lawan. Kata Ketua PSAWI Sumut, H Muhammad Husaini Al Mubayyin, pihaknya akan menurunkan seluruh atlet terbaiknya.

Atlet yang akan turun ini merupakan atlet yang memiliki mental juara, sehingga mereka harus siap mengimbangi kemampuan lawan dari provinsi lain. Apalagi, Sumut sudah mendapatkan wildcard sebagai tuan rumah PON 2024.

“Ya karena sudah mendapat wilcard, jadi hasil yang raihan para atlet kita tak masuk hitungan. Tapi yang jelas ini adalah ajang uji nyali menuju PON 2024,” katanya.

(RMN)

RadioDELFM

Recent Posts

3 Skenario Timnas Indonesia U-23 Lolos ke Olimpiade Paris 2024

Mimpi Indonesia untuk bersinar di panggung Olimpiade kembali terbuka setelah 68 tahun menunggu. Tim Nasional…

9 jam ago

192 Siswa Lulus Seleksi, SMA Unggul Del: Segera Daftar Ulang

Sore ini, 26 April 2024 sekira pukul 15.00 wib, SMA Unggul Del (SUD) mengeluarkan pengumuman…

3 hari ago

Dampak Konsumsi Gorengan Bagi Anak, Ahli: Daya Ingat Turun dan Depresi Tinggi

Berbagai kalangan, dewasa maupun anak-anak, umumnya sangat menggemari makanan yang diolah dengan cara digoreng. Selain…

3 hari ago

Menang Adu Penalti Lawan Korsel, Indonesia ke Semifinal

Indonesia terus mencetak sejarah di Piala Asia U-23 2024. Terbaru, Indonesia sukses menembus semifinal turnamen…

3 hari ago

Catatan BPODT, 30 Ribu Wisatawan Datangi TCR Masa Libur Lebaran 2024

Wisatawan selama masa liburan Idul Fitri 2024, ramai mengunjungi destinasi wisata Toba Caldera Resort (TCR)…

5 hari ago

Bertemu dengan PM Singapura, Menko Luhut: Selalu Bersahabat

Menteri Koordinator Bidang Maritim dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan tampak menggunggah momen pertemuannya…

5 hari ago