Inalum Kucurkan Dana CSR Untuk Aksi Peduli Lingkungan

PT Inalum menyalurkan dana Corporate Social Responsibility (CSR) untuk memberikan sejumlah bantuan kepada masyarakat di Desa Tangga dan Pintu Pohan Meranti. Inalum memfokuskan bantuan untuk hal-hal yang berkaitan dengan pelestarian lingkungan khususnya kawasan Danau Toba.

“Inalum ingin mewujudnyatakan bahwa kita cinta lingkungan. Karena dari lingkungan inilah Inalum bisa hidup dan memberikan kontribusi bagi bangsa dan negara,” terang Daniel. JP. Hutauruk, Kepala Departemen Administrasi PLTA.

Bertajuk Inalum di Hati, terdapat dua kegiatan aksi peduli lingkungan yang sudah berlangsung. Berikut rangkuman kegiatannya:

1. Aksi Bersih Sampah

Inalum menggelar aksi bersih sampah tepat di lokasi wisata Air Terjun Ponot, Desa Tangga, Kabupaten Asahan, yang berlangsung Selasa, 14 November 2023.

Baca juga | Jadwal Lengkap Kejuaraan Dunia Aquabike Jetski di Danau Toba

Sebanyak 250 volunteer, terdiri dari staff dan karyawan Inalum serta kolaborasi dengan Bank Sampah Tarhilala, ikut terlibat dalam aksi bersih sampah tersebut. Mereka, kurun waktu sejam, berhasil mengumpulkan sebanyak setengah ton sampah dari sekitaran Air Terjun Ponot.

Setelah selesai, Inalum kemudian menyerahkan bantuan berupa dua set tong sampah (organik dan anorganik) untuk ditempatkan di lokasi air terjun tertinggi di Indonesia itu. Hal itu untuk mengingatkan masyarakat maupun pengelola untuk tidak membuang sampah sembarangan.

“Kita tau Ponot ini luar biasa, tapi kalau sampah tidak terkendali itu tentu berbahaya. Kita tau bahwa air dari sini mengalir ke laut, jika tidak kita antisipasi pada akhirnya kita juga yang kena dampak,” tegas Daniel.

Fyi, Air Terjun Ponot merupakan air kiriman Danau Toba yang mengalir melalui Sungai Asahan. Pada akhirnya, airnya akan berujung di laut Selat Malaka.

Camat Aek Songsongan mengapresiasi aksi peduli lingkungan yang dilakukan oleh Inalum. Menurutnya, kolaborasi dari stakeholder seperti Inalum ini, sangat mereka butuhkan. Hal itu mengingat adanya keterbatasan anggaran untuk mengelola tempat wisata tersebut secara berkesinambungan.

“Alhamdulilah untuk dukungan Inalum peduli lingkungan ini. Kami akan mendorong Kepala Desa untuk melakukan penanganan administrasi yang lebih baik di tempat wisata ini,” katanya.

Tidak sampai di situ, Inalum juga menghadirkan anak-anak sekolah dalam kegiatan aksi bersih sampah tersebut. Secara khusus, anak-anak mendapat edukasi sejak dini tentang pentingnya menjaga kelestarian lingkungan sebagai tanggung jawab bersama.

2. Bagi Bibit dan Tanam Pohon

Hari berikutnya, Rabu, 15 November 2023, Inalum melanjutkan aksi peduli lingkungan lewat kegiatan pembagian bibit dan penanaman pohon. Kegiatan difokuskan di lokasi Taman Kehati yang terletak di sekitaran Inalum.

Baca juga | Untung Besar! Hasil Pertanian Food Estate Naik Dua Kali Lipat

Menurut Daniel, Inalum memberikan bantuan sejumlah 500 bibit tanaman secara gratis kepada masyarakat Pintu Pohan Meranti. Jenisnya beragam, mulai dari Alpukat (100 batang), Durian (100 batang), Petai (200 batang) dan Jengkol (100 batang).

“Secara simbolis melalui Camat Pintu Pohon Meranti, ada 500 pohon kita serahkan kepada masyarakat sekitar, di Pintu Pohan Meranti. Harapannya mereka juga membantu kita untuk memelihara alam,” sampai Daniel.

Lanjut Daniel, secara simultan, pihak Inalum juga melakukan aksi penanaman bibit pohon sejumlah 65 bibit. Adapun jenisnya berupa pohon Mahoni, Petai, dan Kayu Afrika.

“Harapannya, semakin banyak lagi masyarakat yang terlibat dalam kegiatan aksi peduli lingkungan. Kita tahu Danau Toba itu luar biasa dan telah memberikan banyak manfaat sangat besar bagi Inalum. Dan harapannya, apa manfaat yang sudah diterima Inalum itu bisa kita berikan  kembali kepada masyarakat untuk bersama-sama membangun  Danau Toba jadi lebih baik lagi,” jelas Daniel.

Atas bantuan Inalum, Camat Pintu Pohan Meranti Josten Sihotang menyampaikan terima kasih. Ia berharap masyarakat makin sadar untuk merawat pohon, mengingat daerah Pintu Pohan Meranti memang rawan akan terjadinya longsor.

“Program ini sangat kami apresiasi. Tidak ada kata terlambat, daerah kita ini ada 7 desa yang memang rawan longsor. Jadi kita harap kita terus koordinasi biar masyarakat juga mandiri mengurus pohon ini sampai berbuah nanti,” sebutnya.

Sementara itu, di lokasi berbeda yaitu SD Negeri 173651 Pintu Pohan, Inalum juga menggelar kegiatan bagi anak-anak SD dan SMP di sekitaran Pintu Pohan Meranti. Kegiatannya berupa edukasi Public Speaking, edukasi daur ulang sampah hingga lomba membuat prakarya dari bahan bekas.

(RMN)

Leave a Comment.