delfmupdate

Caldera Resto and Coffee, Incaran untuk Isi Perut Ketika di Bandara Silangit

DELFMRADIO.co.id – Perut lapat ketika berada di Bandara Silangit, Siborong-Borong, no problem! Solusinya, makan dan minumlah di restoran Caldera Resto and Coffee yang terletak di area parkiran menuju Bandara Silangit.

Caldera Resto and Coffee di Silangit ini merupakan restoran cabang kedua. Dimana sebelumnya, restoran yang sama juga telah beroperasidi Balige dan nggak pernah sepi dengan pengunjung.

Emang apa istimewanya? Ini dia sederet alasan Caldera Resto and Coffee Silangit bisa menjadi makanan incaran di bandara.

1. Makanannya Lengkap dan Enak

Pilihan makanan yang lengkap dan enak seringkali jadi alasan pengunjung untuk datang ke restoran ini. Pasalnya, belum tentu semua orang dalam sebuah kelompok punya selera yang sama.

Caldera Resto and Coffee Silangit mengakomodir selera pengunjung dan memberikan banyak pilihan. Menu Rendang, Dendeng, Ikan dengan cita rasa pedas ala nasi padang, semuanya tersedia dan yummy.

Menu ringan lainnya ala-ala menu café juga tersedia. Misalnya, Chicken Croissant, Chicken Katsu, Baked Rice Beef Blackpepper, Blue Ocean, Ice Lidah Buaya, Orange Squash, Cake Red Velvet, dan banyak lainnya.

2. Harganya Ramah Kantong

Prinsip ada rasa ada harga cocok disematkan untuk mendeskripsikan harga makan dan minum di Caldera Resto and Coffee Silangit. Menu makanan dan minuman dibanderol dengan harga terjangkau, mulai dari Rp 30.000.

Dengan harga makan segitu, kamu sudah bisa kenyang karena porsi yang disajikan Caldera Resto and Coffee Silangit juga pas mantap.

3. Ada Rasa Ada Harga

Tempat yang nyaman tentu bisa menggugah selera makan kamu makin tinggi. Nah, itu bisa bet kamu dapatkan di Caldera Resto and Coffee Silangit

Bayangkan, tidak ada kursi yang mepet-mepet, jadi sekalipun ramai nggak ada tuh istilah dempet-dempetan hingga sesak. Selain itu, kursinya juga nyaman, toiletnya bersih dan ada mushollah buat kamu yang ingin beribadah.

BACA JUGA

Gandeng NatGeo Untuk Promosi Pariwisata, Dirut BPODT: Buat Konten Sesuai Konteks

Secara keseluruhan, interior desainnya, baik lantai satu dan dua, dibuat senyaman mungkin dengan tambahan cermin yang membuat ruangan terasa makin lega. Terakhir, udara yang segar di dalam ruangan adalah alasan kenapa tamu harus singgah, pas untuk ngobrol.

4. Ada Sajian Kopi dan Live Stage

Kopi untuk mengusir rasa bosan biasanya paling dicari ketika berada di bandara. Itu pun disediakan di restoran ini.

Tepat di lantai dua, ada pojokan bagi bartender untuk meracik kopi nikmat bagi para tamunya. Kopi yang di pakai adalah kopi khas Toba yang cita rasanya nggak pernah mengecewakan.

Jangan lupa, kalau udah ngopi nikmatilah suara-suara merdu musisi Batak lewat Live Music yang dibuat di Caldera Resto and Coffee Silangit. Kamu pengen ikut nyanyi? Gaskeuunnn.

5. Bisa Reservasi

Jangan takut nggak kebagian tempat. Tamu bisa kok melakukan reservasi di nomor 0821 6338 8515.

Melalui nomor itu, tamu bisa mereservasi tempat entah untuk pertemuan dengan kapasitas maksimum 200 orang atau private dining atau apalah. Atau bisa juga food delievery untuk area di sekitaran bandara dengan biaya pengiriman Rp 0 alias gratis.

Untuk diketahui, Caldera Resto and Coffee Silangit dibuka mulai jam 09.00-17.00 wib. Meski begitu, jika ada kebutuhan khusus Caldera Resto and Coffee Silangit siap mengakomodir kebutuhan tamu. (RMN)

RadioDELFM

Recent Posts

3 Skenario Timnas Indonesia U-23 Lolos ke Olimpiade Paris 2024

Mimpi Indonesia untuk bersinar di panggung Olimpiade kembali terbuka setelah 68 tahun menunggu. Tim Nasional…

2 jam ago

192 Siswa Lulus Seleksi, SMA Unggul Del: Segera Daftar Ulang

Sore ini, 26 April 2024 sekira pukul 15.00 wib, SMA Unggul Del (SUD) mengeluarkan pengumuman…

3 hari ago

Dampak Konsumsi Gorengan Bagi Anak, Ahli: Daya Ingat Turun dan Depresi Tinggi

Berbagai kalangan, dewasa maupun anak-anak, umumnya sangat menggemari makanan yang diolah dengan cara digoreng. Selain…

3 hari ago

Menang Adu Penalti Lawan Korsel, Indonesia ke Semifinal

Indonesia terus mencetak sejarah di Piala Asia U-23 2024. Terbaru, Indonesia sukses menembus semifinal turnamen…

3 hari ago

Catatan BPODT, 30 Ribu Wisatawan Datangi TCR Masa Libur Lebaran 2024

Wisatawan selama masa liburan Idul Fitri 2024, ramai mengunjungi destinasi wisata Toba Caldera Resort (TCR)…

5 hari ago

Bertemu dengan PM Singapura, Menko Luhut: Selalu Bersahabat

Menteri Koordinator Bidang Maritim dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan tampak menggunggah momen pertemuannya…

5 hari ago