BPODT Ajukan Perhelatan Olahraga Lari Trail di Toba Caldera Resort, Menpora RI: Kami Dukung!

DELFMRADIO.CO.ID – Toba

Direktur Utama BPODT Jimmy Bernando Panjaitan meminta dukungan ke Kemenpora RI terkait perhelatan olahraga lari trail di Toba Caldera Resort. Event olahraga tersebut rencananya akan digelar pada tahun 2024 mendatang.

Menurut Jimmy, sport tourism akan membantu pemasaran dan promosi pariwisata Danau Toba ke masyarakat dunia. Dalam hal ini, Ia berharap Menpora RI Dito Ariotedjo menyetujui permohonannya, agar pariwisata Danau Toba makin populer dan menggerakkan perekonomian masyarakat.

“Pariwisata di Danau Toba tidak akan maju kalau tidak ada aktivitasnya. Karena itu salah satunya kami menginisiasi kegiatan Trial Run. Kegiatan itu nantinya akan melibatkan unsur-unsur yang ada di masyarakat, termasuk kepemudaan.” tutur Jimmy yang hadir bersama National Geographic Indonesia dalam audiensi dengan Menpora, Rabu (23/8/2023) di Jakarta Pusat.

Baca juga | Buat Yang Ingin Ikut Tes, Ini Jadwal Seleksi CPNS 2023

Kegiatan bertajuk Trail of The Kings: Toba Kaldera tersebut, hendak memadukan dua hal berbeda. Antara olahraga lari trail dengan pesona wisata alam yang ada di kawasan Danau Toba.

“Ini sejalan dengan kondisi kaldera Danau Toba yang sangat cocok untuk kegiatan lari lintas alam,” tukas Jimmy.

Jimmy berkata, demi hasil yang maksimal, pihaknya akan menggandeng event trail run terbesar tingkat dunia yaitu Ultra-Trail du Mont-Blanc (UTMB). Yang menggadang-gadang akan menjadikan ajang tersebut menjadi olimpiade bagi pelari trail run di seluruh dunia.

“Kami memang menyasar untuk ikut UTMB. Karena untuk Indonesia, salah satu yang menjadi pendekatan pariwisata adalah Danau Toba yang diprediksikan akan menjual,” beber Jimmy.

Untuk mewujudkan hal tersebut, UTMB mengajukan syarat berupa dukungan pemerintah dalam pelaksanaannya. Itu mengapa, Jimmy berharap, kementerian terkait di pemerintahan baik kemenpora maupun kemenparekraf ikut mendukungnya.

Dukungan Kemenpora

Menanggapi pemaparan tersebut, Menpora Dito menyatakan siap memberikan dukungan terhadap BPODT. Dito setuju bahwa Trail of The Kings: Toba Kaldera ini, bagus dan masuk akal bila melihat kondisi pariwisata di Danau Toba.

Selain UTMB, Menpora Dito mengingatkan BPODT untuk menggandeng Asosiasi Lari Trail Indonesia (ALTI). Dito bahkan mengklaim, banyak brand yang akan tertarik untuk menjadi sponsor event itu.

“Kegiatan-kegiatan seperti ini biasanya banyak brand yang tertarik mensponsori. Selain itu kalau bisa bikin juga kategori 5 kilometer yang bisa melibatkan masyarakat untuk ikut,” tutur Menpora Dito.

(RMN)

Leave a Comment.