3 Kuliner Non-Halal di Siantar yang Melegenda, Wajib Dicicipi

DELFMRADIO.co.id- Toba

Bila berwisata ke Danau Toba, tidak salah jika Teman Del menyempatkan diri berkunjung ke Pematang Siantar. Dengan kendaraan umum, lokasinya bisa ditempuh selama 2,5- 3 jam dari Kabupaten Toba.

Ada apa di Siantar? Selain tempat wisata, hal yang paling diminati di kota tersebut adalah kuliner non-halalnya a.k.a ragam olahan babinya. Banyak toko melegenda yang menjajakannya dan rasanya enak-enak.

Melalui tayangan video #delfmexplorebonapasogit di YouTube delfm radio, diketahui beberapa rekomendasi kuliner olahan babi di Pematang Siantar. Berikut rinciannya:

  • Babi Panggang Awong

Rumah makan Babi Panggang Awong terletak di jalan Dokter Sucipto No.160, Siantar. Tempat ini beroperasi setiap hari Senin – Minggu mulai pukul 07.00 – 17.00 wib.

Meski buka hingga sore hari, waktu terbaik untuk Teman Del menyantap kuliner di sini adalah pagi hari. Hal itu dikarenakan, saat pagilah rumah makan ini melakukan pengolahan dagingg babi untuk dijual. Jadi terasa lebih hangat dan enak rasanya saat daging babi berselancar di lidah.

Daging babi yang dipanggang terasa empuk dan enak digigit. Dan jangan lupa untuk mencocol dagingnya dengan sambal pilihanmu, yakni sambal andaliman, sambal merah atau sambal potong. Untuk pilihan daging babi campur (putih dan merah) harganya dibanderol Rp 40 ribu per porsi. Selamat mencoba!

  • Apin Bakpao 888

Kede Apin Bakpao 888 jarang sepi oleh pembeli. Pasalnya di tempat itu, ada bakpao favorit semua umat yang makin enak kalau disantap bersama kopi.

Kedenya berada di jalan Dokter Wahidin No.161 Siantar, berbentuk ruko di pinggir jalan dekat dengan Babi Panggang Awong. Apin Bakpao buka setiap Senin – Minggu mulai pukul 12.30 – 19.00 wib.

Bakpao isian babi semur adalah menu yang paling favorit. Dagingnya padat, aromanya menggoda dan rasanya pas mantap. Harganya pun terjangkau, Rp 22 ribu per porsi dan bisa dipesan langsung di nomor 0821 6542 6888.

  • Mie Pansit Parapat

Soal mie pansit babi a.k.a bakmi, Pematang Siantar adalah jagonya. Ragam toko bakmi berserakan di kota itu, salah satunya Mie Pansit Parapat.

Lokasinya berada di jalan Sutomo No.124, Pematangsiantar, tidak jauh dari toko roti ganda yang populer juga di sana. Mie pansit di tempat ini strukturnya kenyal dan kuahnya kental.

Makin nikmat, saat menyantapnya dengan potongan daging babinya yang  melimpah. Tentu saja pangsitnya begitu enak dengan isian dagingnya maknyussssss! (RMN)

Leave a Comment.