Lirik Lagu Toba Surga Nusantara, Singel Baru Dari Music By Beta
Toba Surga Nusantara merupakan singel baru yang dibawakan oleh musisi berdarah batak Music By Beta.
Lagu yang tercatat sebagai new entry di progam Chart Hits Kita- Hits Halak Hita itu sudah bisa didengarkan di Del FM Radio. Atau bisa juga di voting di www.radiodelfm.co.id agar bisa menjadi jawara Chart Hits Kita.
Berikut ini lirik lagu Toba Surga Nusantara dari Music By Beta:
Danau berbalut langit biru
Rebah indah di timur jauh
Hijau menyelimuti candu
Kukuh jiwa luruh rindu
Aksara belantara makna
Gema tawa merangkai tanya
Melantun kata dengan doa
Toba surga nusantara
Berbalut langit biru
Indah di timur jauh
Ooo Toba
Surga nusantara
Makna dalam aksara
Terucap dalam doa
Ooo Toba
Surga nusantara
Baur padu melaju
Arungi garis waktu
Merekah jiwa melagu
Bersahaja dan teduh
Ompung Mula Jadi Na Bolon
(Tuhan Pencipta Sang Khalik Maha Besar)
Urapi hami angka pinomparmon
(Berkati kami keturunanMu ini)