delfmupdate

Bertolak ke Nias, Presiden akan Tinjau Sejumlah Infrastruktur dan Bagikan Bansos

DELFMRADIO.id Mengawali kunjungan kerjanya di Provinsi Sumatra Utara, Rabu (06/07/2022), Presiden RI Joko Widodo bertolak menuju Kota Gunungsitoli.

Pada kunker ini, Presiden Jokowi beserta rombongan datang mengunjungi Kabupaten Nias Utara untuk membagikan bantuan sosial (bansos) kepada para penerima di Pasar Alasa. Dilanjutkan dengan peninjauan lokasi proyek peningkatan struktur jalan.

Baca juga: Aturan di Indonesia, Menikah Beda Agama Dilarang!

Selain Nias Utara, Presiden bersama rombongan terbatas juga bertolak ke Kabupaten Nias Barat untuk meninjau infrastruktur jalan nasional dan jembatan. Termasuk menyerahkan sejumlah bantuan sosial di Pasar Mandrehe.

Baca juga: Puncak Perayaan Harganas Digelar 7 Juli 2022 di Medan, Jokowi Dijadwalkan Hadir

Adapun bansos yang diberikan kepada warga ialah Bantuan Modal Kerja (BMK) dan Bantuan Langsung Tunai (BLT) Minyak Goreng bagi para peserta Program Keluarga Harapan (PKH) dan pedagang.

Dijadwalkan, sore nanti (6/7), Presiden Jokowi dan rombongan sudah akan kembali menuju Kota Medan. Adapun kedatangan Presiden Jokowi ke Medan yaitu dalam rangka menghadiri Perayaan Puncak Hari Keluarga Nasional Tahun 2022. (RMN)

RadioDELFM

Recent Posts

192 Siswa Lulus Seleksi, SMA Unggul Del: Segera Daftar Ulang

Sore ini, 26 April 2024 sekira pukul 15.00 wib, SMA Unggul Del (SUD) mengeluarkan pengumuman…

3 jam ago

Dampak Konsumsi Gorengan Bagi Anak, Ahli: Daya Ingat Turun dan Depresi Tinggi

Berbagai kalangan, dewasa maupun anak-anak, umumnya sangat menggemari makanan yang diolah dengan cara digoreng. Selain…

7 jam ago

Menang Adu Penalti Lawan Korsel, Indonesia ke Semifinal

Indonesia terus mencetak sejarah di Piala Asia U-23 2024. Terbaru, Indonesia sukses menembus semifinal turnamen…

8 jam ago

Catatan BPODT, 30 Ribu Wisatawan Datangi TCR Masa Libur Lebaran 2024

Wisatawan selama masa liburan Idul Fitri 2024, ramai mengunjungi destinasi wisata Toba Caldera Resort (TCR)…

2 hari ago

Bertemu dengan PM Singapura, Menko Luhut: Selalu Bersahabat

Menteri Koordinator Bidang Maritim dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan tampak menggunggah momen pertemuannya…

2 hari ago

KPU Akan Tetapkan Prabowo-Gibran Jadi Presiden-Wapres RI 2024-2029

Komisi Pemilihan Umum (KPU) akan menggelar rapat pleno penetapan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka…

3 hari ago