Toba Caldera Resort Targetkan 60 Ribu Pengunjung di Libur Lebaran 2023

DELFMRADIO.co.id – TOBA

Badan Penyelenggara Otorita Danau Toba (BPODT) selaku pengelola wisata Toba Caldera Resort (TCR) di Parapat, Toba menargetkan jumlah pengunjung sebanyak 60 ribu orang. Target itu diharapkan terealisasi di masa ramai kunjungan wisatawan pada 21 April hingga 1 Mei 2023.

Direktur Utama BPODT Jimmy Panjaitan mengatakan, pihaknya gencar melakukan promosi di berbagai platform media termasuk radio agar target itu bisa tercapai. Termasuk, mempersiapkan lokasi wisata TCR jika terjadi lonjakan pengunjung.

“Kami saat ini berupaya memaksimalkan kunjungan saat liburan lebaran yang diperkirakan akan berlangsung sekitar 10 hari. Promosi di media sosial, radio dan juga pemberitahuan mulut ke mulut sudah kami lakukan untuk menarik minat masyarakat hadir kesini. Begitu juga fasilitas untuk mendukung kenyamanan dan keamanan pengunjung tentunya sudah kami persiapkan untuk menyambut libur lebaran yang akan dimulai tanggal 19 April nanti,” ujar Dirut Jimmy melalui siaran pers yang diterima Del FM (20/4/2023).

Baca juga: Respek! The Kaldera Toba Nomadic Escape Didatangi 19 Ribu Lebih Wisatawan di Akhir Tahun 2021

Jimmy juga mengklaim pengunjung akan merasa terhibur dan gembira saat datang berkunjung ke TCR. Pasalnya, selain panorama, ada banyak macam pertunjukan seperti musik, budaya, trek ATV, camping ground, café dan aktivitas lainnya yang sudah dipersiapkan.

“Kami disini sudah siapkan fasilitas hiburan seperti pertunjukan musik, pertunjukan budaya, trek ATV, camping ground, cafe dan lainnya, beberapa fasilitas penunjang seperti parkir dan ticketing akan di perluas untuk memudahkan pengunjung,” ujarnya.

Baca juga: Lepas F1 Power Boat, Begini Penampakan Venue Bontean Balige Terkini

Sementara itu, Direktur Pemasaran Pariwisata BPODT Wahyu Dito Galih Indharto memperkirakan puncak kunjungan ke TCR akan terjadi pada H+3 libur lebaran, yakni 25-26 April 2023. Biasanya hari pertama dan kedua lebaran dipakai masyarakat untuk melakukan silaturahmi keluarga.

“Berkaca dari 2022, perkiraan puncak kunjungan wisatawan lebaran di The Kaldera ada pada H+3 yaitu kira-kira di tanggal 25-27 April nanti,” ungkapnya.

Ia pun mengajak masyarakat untuk tidak ragu datang ke TCR. Pengunjung akan menemukan lokasi wisata yang asri, sejuk dan tepat untuk bersantai Bersama handai taulan.

“Jadi melalui kesempatan ini juga, kami mengimbau kepada masyarakat luas, ayo berbondong-bondong ke The Kaldera bersama saudara dan handai taulan, ada banyak atraksi dan aktivitas di liburan lebaran tahun ini,” ujar Dito.

Fyi, tarif tiket masuk The Kaldera Toba Nomadic Escape sebesar Rp 15 ribu/ orang (Senin-Jumat). Sementara weekend yakni Sabtu, Minggu, dan Hari Libur tarifnya adalah Rp 20 ribu/ orang.  (RMN)

Leave a Comment.