delfmupdate

Sepekan Ops Ketupat Toba 2022, Kabid Humas Polda Sumut: Kecelakaan di Sumut Turun Drastis

Sepekan sudah Ops Ketupat Toba 2022 digelar sejak 28 April lalu. Sepanjang itu, Polda Sumut mengklaim bahwa kecelakaan lalu lintas tahun ini mengalami penurunan dibandingkan 2021.

Menurut Kabid Humas Polda Sumut Kombes Pol Hadi Wahyudi kejadian kecelakaan lalu lintas di Sumut sepanjang liburan Idul Fitri tahun ini, angkanya turun sangat drastis. Berdasarkan data yang diterima Kamis (5/5/2022), dalam sepekan Ops Ketupat Toba tercatat ada 18 kecelakaan, dimana tahun 2021 lalu angka kecelakaan ada sebanyak 52 kasus.

“Direktorat Lalu Lintas Polda Sumut mencatat selama tujuh hari Ops Ketupat Toba 2022 kejadian kecelakaan lalu lintas di Sumut turun sangat drastis,” kata Kabid Humas Polda Sumut Kombes Pol Hadi Wahyudi dilansir dari SuaraSumut.id.

Baca juga: Libur Lebaran, Call Center Toba 0811 633 7084 Disiagakan 24 Jam

Mengenai korban meninggal dunia akibat kecelakaan, tahun ini tercatat ada tujuh orang atau turun lima kasus dari tahun sebelumnya. Sementara untuk kasus luka berat tercatat ada 11 kasus, turun dari 2021 sebanyak 21 kasus.

Begitu pula dengan korban luka ringan akibat kecelakaan tercatat 17 kasus. Jumlah ini juga mengalami penurunan dibanding pada 2021 sebanyak 47 kasus.

Baca juga: Danau Toba Siap Terima Wisatawan, Kapolda Sumut Semua Kapal Danau Toba Layak Digunakan

Hadi mengimbau masyarakat yang mudik Lebaran untuk selalu waspada dan berhati-hati saat berkendara, guna mengantisipasi kecelakaan lalu lintas.

“Dihimbau kepada masyarakat yang melakukan perjalanan jika mengalami keletihan saat berkendara silakan mendatangi rest area atau posko pelayanan untuk beristirahat,” pungkasnya. (RMN)

 

 

RadioDELFM

Recent Posts

Data Kunjungan Wisman ke Sumut Bulan Maret 2024

Data Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat wisatawan mancanegara (wisman) yang berkunjung ke Sumatera Utara (Sumut)…

1 hari ago

Hari Kedua Trail Of The Kings, Kategori 50K dan 27K Tanding

Lomba lari trail untuk kategori 50K dan 27K berlangsung sekitar pukul 5.00 dan 05.30 WIB,…

3 hari ago

Juarai TOTK 50K, Sobari Herdiana Puji Keindahan Danau Toba

Pelari asal Bandung, Jawa Barat Sobari Herdiana (29) berhasil menyabet juara satu putra kategori tertinggi…

3 hari ago

Keseruan Hari Pertama Event TOTK di Samosir

Event lari trail kelas dunia, Trail Of The Kings (TOTK) memulai rangkaian acaranya pada Jumat…

4 hari ago

Lirik Fortnight Taylor Swift Lengkap dengan Terjemahannya

Swifties pasti gembira mendapat kabar sang idola Taylor Swift akhirnya merilis kembali album barunya, album…

4 hari ago

Peringati Hardiknas, Bupati Toba Singgung Pemerataan Pendidikan

Upacara peringatan Hari Pendidikan Nasional di Kabupaten Toba berlangsung hikmat di Lapangan SMP Negeri 4…

5 hari ago