Kembangkan Potensi Tari, UPT BPNB Aceh Latih 31 Pemuda di Kawasan Danau Toba

UPT Balai Penelitian Nilai Budaya (BPNB) Aceh menggelar Pelatihan Sendratari di Desa Adat Ragi Hotang Meat, Kecamatan Tampahan, Kabupaten Toba Provinsi Sumatra Utara. Pelatihan sendratari ini diberikan kepada 31 anak- anak muda yang berasal dari empat wilayah  kabupaten di kawasan Danau Toba yakni Toba, Tapanuli Utara, Humbang Hasundutan dan Kabupaten Samosir.

Tomson Hutasoit selaku kurator Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Republik Indonesia (Kemendikbud) UPT BPNB Wilayah kerja Aceh-Sumatra Utara menyebut bahwa, kegiatan ini bertujuan untuk menyeleksi SDM para peserta untuk mencari duta-duta wisata Danau Toba. “Mereka nantinya akan dibekali melalui pelatihan lanjutan di beberapa daerah wisata di luar Sumut,” ujar Tomson Hutasoit dilansir dari infopublik.id

Pelatihan sendratari ini telah dimulai sejak 22 Juni hingga 26 Juni 2021 lalu. Banyak potensi yang sudah digali selama pelatihan di Desa Adat Ragi Hotang ini. Tomson pun mengaku senang dengan keramahan warga dan eksotisme alam yang sejuk dan indah di kawasan pelatihan.

Ia menjelaskan bahwa pelatihan sendratari sub kultur Batak Toba ini bertujuan untuk menggali dan menyajikan seni budaya luhur Batak Toba bagi wisatawan yang akan berkunjung ke kawasan Danau Toba nantinya.

Selain mossak, cerita gadis Toba yang mengisahkan kehidupan muda-mudi di pinggiran Danau Toba juga turut masuk dalam materi pelatihan. Peserta, lewat pelatihan ini dilatih untuk menampilkan pesona alam Danau Toba yang sejuk dan indah, melalui drama yang dikolaborasikan dengan tarian Tortor disertai iring-iringan gondang ogung.

Di sisi lain, Ketua Desa Adat Ragi Hotang Meat, Guntur Sianipar turut mengapresiasi kegiatan pelatihan ini. “Semoga ke depannya dapat berkelanjutan untuk menggali potensi-potensi lainnya yang ada di sini dalam mendukung pariwisata Danau Toba,” ujar dia. (RMN)

Leave a Comment.